Supercell logo
Clash Royale – 4 Apr 2023

PERUBAHAN KESEIMBANGAN APRIL 2023

PEMANAH

Serangan Pertama: 0,1 detik > 0,5 detik [lebih lambat]

Dalam hal kecepatan Serangan Pertama, Pemanah berada di ujung spektrum yang sangat tinggi dengan kecepatan serangan pertama 0,1 detik (mirip dengan Valkyrie) memungkinkan mereka untuk selalu melepaskan tembakan di sebagian besar pertemuan. Dengan perubahan terakhir yang meningkatkan Kecepatan Serangan mereka, waktu Serangan Pertama dapat ditingkatkan menjadi 0,5 detik, yang lebih sesuai dengan kartu serupa lainnya dan akan memberikan waktu kepada pemain untuk bereaksi.

PENAMBANG

Kerusakan Menara Mahkota: -17%

Menjadi kurang efektif dalam melakukan Kerusakan Kecil pada Menara Mahkota, namun tetap menjadi mini tank yang solid dan distraksi.

KESATRIA EMAS

Lompatan Langkah Gesit: 6 petak > 5,5 petak [-8%]

Bocah Emas ini tidak akan bisa mencapai target dengan kemampuannya sampai mereka lebih dekat.

FENIKS

Kerusakan Kematian: -10%

Sebuah nerf untuk Kerusakan Kematian Feniks harus semakin mengurangi keefektifannya sambil mempertahankan nilai baiknya sebagai pilihan Pasukan terbang. Ini dipasangkan dengan buff Minion Mega, agar Feniks tidak terlalu mendominasi di kategori tersebut.


MINION MEGA

Kecepatan Serangan: 1,6 dtk >1,5 dtk [6% lebih cepat]

Minion Mega akan memiliki keunggulan DPS/Eliksir dibandingkan Feniks dengan buff yang lebih kecil ini, menjadi pilihan yang lebih tepat untuk Pasukan terbang.

TUNGKU

Kecepatan Penyebaran: 1 detik lebih cepat [6 detik > 5 detik]

Masa hidup: 5 detik lebih singkat [33 detik > 28 detik]

Dengan sedikit peningkatan Kecepatan Penyebaran, Tungku akan menjadi bangunan yang lebih efektif di sekelilingnya. Masa Hidup-nya telah dikurangi untuk mempertahankan total 7 Roh Api yang muncul.

GOBLIN TOMBAK

Jangkauan: 5 petak > 5,5 petak [+10%]

Goblin Tombak saat ini menderita karena kalah total dari semua unit pendukung jarak jauh lainnya. Perubahan ini memungkinkan mereka mengungguli beberapa Pasukan jarak jauh dalam kategori yang sama. Perubahan juga akan terlihat di Penyebaran Pondok Goblin, Geng Goblin, dan Raksasa Goblin.

PEMBUAT ONAR

Bocah Pembuat Orang: Hitpoint: +6%

Gadis Pembuat Onar: Serangan Pertama: 0,8 dtk > 0,5 dtk [38% lebih cepat]

Jarak: 1,9 petak > 3 petak

Perubahan ini mempertahankan arketipe 'tankier tapi pukulan lebih ringan dari Ksatria' (Bocah Pembuat Onar) dan 'pukulan lebih keras tapi lebih licin dari Pemanah' (Gadis Pembuat Onar).

Bocah Pembuat Onar: Peningkatan Hitpoint membuatnya menjadi salah satu tank mini terbaik dalam hal Hitpoint, sekarang berada di level yang sama dengan Valkyrie (walaupun dengan DPS yang jauh lebih rendah).

Gadis Pembuat Onar: Ini membawa kecepatan Serangan Pertama Gadis Pembuat Onar lebih dekat ke Pasukan jarak jauh lainnya dalam game.

Jarak: Grup sekarang sedikit lebih melebar, tetapi tidak berlebihan, Bola Api yang ditempatkan dengan baik masih dapat menangkap ketiganya.


DAFTAR LAINNYA

  • Mantra Racun

  • Mantra Tornado